Pembina Upacara Ingatkan Peserta Didik Persiapkan Diri Menghadapi PAS Ganjil
Kota Bima, Spenlim_
Peserta didik, mulai dari sekarang diminta untuk mengatur waktu dengan sebaik-baiknya karena Minggu depan akan dilaksanakan Penilaian Akhir Semester ganjil tahun pelajaran 2023/2024. Hal ini disampaikan oleh Wakasek Humas, Muhajir, S.Pd., pada saat pelaksanaan upacara bendera, Senin (27/11).
"Penilaian Akhir Semester Insya Allah akan dilaksanakan pada tanggal 4 Desember mendatang, mulai dari sekarang anak-anak belajar lebih rajin lagi," kata Muhajir.
Ia berpesan agar seluruh peserta didik berlatih di rumah, mengerjakan soal-soal yang ada di buku paket maupun soal-soal yang diberikan oleh bapak ibu guru. "Biasanya guru-guru di sekolah akan memberikan kisi-kisi soal. Kisi-kisi itu dipelajari dan dipahami agar bisa menjawab soal dengan benar" katanya.
Ia juga memberikan tips bagaimana cara belajar yang asyik dan menyenangkan. "Salah satu cara belajar adalah dengan belajar berkelompok karena dengan belajar berkelompok anak-anak bisa saling sharing tentang materi dan soal-soalnya. Ketika mengalami kesulitan menjawab soal, anak-anak bisa bertanya kepada teman yang lain," pungkasnya.