Class Meeting SMPN 5 Kota Bima Berakhir dengan Sukses

Kota Bima, Spenlim_

Kegiatan Class Meeting di SMPN 5 Kota Bima resmi berakhir pada hari Senin, 18 Desember 2023. Acara penutupan diawali dengan penampilan TUB dari kelas VII1 sebagai penampil terakhir dalam rangkaian lomba Class Meeting.

Ketua panitia Class Meeting, Muhajir, S.Pd., mengatakan bahwa semua mata lomba telah dilaksanakan dengan baik dan lancar. Ia menambahkan bahwa semua peserta telah menunjukkan semangat dan antusias yang tinggi dalam mengikuti berbagai lomba yang digelar.

"Alhamdulillah, semua berjalan dengan lancar dan sukses. Peserta didik menunjukkan antusiasme yang tinggi hingga hari terakhir," ujar Muhajir.

Sementara itu, sekretaris Class Meeting, Nurul Iman, S.Pd., mengaku telah merekap semua peserta yang mendapat juara mulai dari lomba voli sampai TUB. Ia mengatakan bahwa hari ini panitia telah membuat piagam untuk para pemenang.

"Kami sudah merekap semua peserta yang mendapat juara. Hari ini kami juga sudah membuat piagam untuk para pemenang. Piagam akan kami serahkan kepada para pemenang pada saat pembagian rapor hari Sabtu mendatang," ujar Nurul Iman.

Kegiatan Class Meeting ini merupakan kegiatan rutin tahunan yang dilaksanakan oleh SMPN 5 Kota Bima. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kreativitas, sportifitas, dan kebersamaan antar siswa.