KEPSEK : "PERBANYAK KEGIATAN YANG BERMANFAAT SAAT RAMADHAN"

Kegiatan IMTAQ rutin dilakukan setiap pagi (pukul 08.00 Wita s.d selesai) selama bulan Ramadhan di halaman depan SMPN 5 Kota Bima (SMP GELORA). Kegiatan ini diikuti oleh seluruh warga SMPN 5 Kota Bima. Kegiatan ini meliputi salawat, tadarus Quran, doa bersama dan penutup.

Sebelum menutup kegiatan IMTAQ, terdapat beberapa hal yang disampaikan. Hal-hal di antaranya mengingatkan terkait pembayaran zakat, mengenai libur sekolah yang dijadwalkan sejak tanggal 17 April hingga 30 April 2023, dan aktif kembali tanggal 2 Mei 2023. Kepala sekolah mengimbau kepada seluruh peserta didik agar mengisi liburan dengan hal yang bermanfaat.

“Manfaatkan waktu liburan dengan hal-hal yang bermanfaat untuk diri sendiri, keluarga maupun orang lain. Contohnya, mengikuti kegiatan pesantren kilat, memperbanyak waktu untuk belajar membaca Al-Quran atau buku lainnya, membantu pekerjaan orang tua sesuai dengan kemampuan, berpartisipasi dalam kegiatan gotong royong, berkunjung ke tempat wisata. Karena dengan berkunjung ke alam terbuka atau objek wisata dapat membantu tubuh dan pikiran jadi segar bugar.” Imbau Bapak Abdi, S.Pd.

“Untuk minggu ini guru dan siswa tetap hadir dan menjalankan aktivitas seperti biasa.” Ucap Bapak Abdi, S.Pd.

“Setelah sekolah aktif tanggal 2 Mei atau setelah libur, kelas IX akan melaksanakan penilaian sumatif akhir tahun.” Tambah Bapak Abdi, S.Pd.

 Kegiatan IMTAQ hari ini pun ditutup dengan ucapan terima kasih dan hamdalah. Dengan pengumuman dan imbauan tersebut diharapkan agar para peserta didik mengindahkan terkait hal yang disampaikan.(N)