Hari Pertama Sekolah Semester Genap SMPN 5 Kota Bima Dimulai dengan Memperkenalkan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat

Kota Bima, Spenlim_

Setelah libur semester ganjil berakhir, guru, tenaga pendidik (tendik) dan peserta didik SMPN 5 Kota Bima kembali memulai aktivitas sekolah pada hari pertama semester genap Tahun Pelajaran 2024/2025, Senin (6/1). Suasana penuh semangat terlihat sejak pagi hari, ditandai dengan pelaksanaan upacara bendera yang dimulai pukul 07.15 WITA di lapangan sekolah.

Kepala SMPN 5 Kota Bima, Abdi, S.Pd., bertindak sebagai pembina upacara. Dalam amanatnya, beliau memperkenalkan program 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat yang bertujuan membangun karakter peserta didik sebagai generasi unggul. "Program ini bukan hanya tentang kebiasaan baik di sekolah, tetapi juga kebiasaan yang membentuk pribadi berkarakter di mana pun kalian berada. Mari kita wujudkan bersama untuk menjadi pelajar yang tangguh dan berintegritas," tegasnya.

Adapun 7 Kebiasaan Anak Indonesia yang dikenalkan oleh Kepala Sekolah meliputi:

  1. Bangun Pagi: Peserta didik diajak untuk membiasakan diri bangun pagi agar lebih siap memulai aktivitas dengan penuh semangat.
  2. Taat Beribadah: Mengutamakan ibadah sebagai bentuk kedisiplinan spiritual dan pengembangan akhlak mulia.
  3. Berolahraga Secara Teratur: Menjaga kebugaran tubuh dengan rutin berolahraga untuk mendukung aktivitas belajar.
  4. Makan Sehat dan Bergizi: Memilih makanan bergizi untuk memastikan tubuh tetap sehat dan otak bekerja optimal.
  5. Gemar Belajar: Mengembangkan minat belajar tidak hanya di sekolah, tetapi juga di rumah dan lingkungan sekitar.
  6. Bermasyarakat: Aktif berinteraksi dengan orang lain, menunjukkan sikap peduli dan hormat kepada sesama.
  7. Tidur Tepat Waktu: Mengatur waktu istirahat dengan baik untuk menjaga kesehatan dan konsentrasi.

Abdi berharap, semoga dengan adanya dan diterapkannya 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat ini menjadi momen untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan karakter peserta didik.