Hari Pertama Semester Genap di SMPN 5 Kota Bima: Kebiasaan Baru, Semangat Baru

Kota Bima, Senin (6/1) – Suasana semangat dan antusiasme terlihat jelas pada hari pertama masuk sekolah di SMPN 5 Kota Bima untuk memulai semester genap Tahun Pelajaran 2024/2025. Setelah libur semester ganjil, seluruh warga sekolah, baik tenaga pendidik maupun peserta didik, kembali berkumpul di sekolah dengan semangat baru untuk menyongsong semester berikutnya.
Kegiatan diawali dengan upacara bendera yang berlangsung pukul 07.15 WITA di lapangan sekolah. Dalam amanatnya, Kepala SMPN 5 Kota Bima, Abdi, S.Pd., memperkenalkan program 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat. Program ini dirancang untuk membentuk karakter peserta didik yang disiplin, sehat, dan berintegritas.
“Kebiasaan ini akan membantu kalian menjadi pribadi yang unggul, tidak hanya dalam prestasi akademik tetapi juga dalam kehidupan sehari-hari. Mulailah dengan hal-hal kecil yang berdampak besar, seperti bangun pagi dan rajin belajar,” ujar Abdi, S.Pd., di hadapan peserta upacara.
Para guru juga mendukung penuh implementasi kebiasaan ini. “Kami akan terus memotivasi siswa untuk menjalankan kebiasaan ini dalam keseharian mereka. Semoga bisa berdampak pada prestasi dan kehidupan mereka di luar sekolah,” ujar Pak Muhajir, salah satu guru kelas VII.
Hari pertama semester genap ini tidak hanya menjadi awal pembelajaran baru, tetapi juga momen untuk membangun pola hidup sehat dan disiplin di kalangan peserta didik. Dengan program ini, SMPN 5 Kota Bima optimis dapat mencetak generasi yang tidak hanya cerdas, tetapi juga berkarakter hebat.