Guru Pembina Senam Perkenalkan Senam Anak Indonesia Hebat

Guru Pembina Senam SMP Negeri 5 Kota Bima memperkenalkan Senam Anak Indonesia Hebat kepada peserta didik, Kamis (9/1). Senam Anak Indonesia Hebat merupakan program unggulan pemerintah pusat, yang dirancang untuk mendorong kebugaran dan kreativitas anak dalam waktu singkat.

Program Senam yang diluncurkan oleh pemerintah ini menjadi ajang bagi guru dan peserta didik untuk mendorong aktivitas fisik yang menyenangkan dan membangun kreativitas anak.

Nurul Iman, S.Pd., salah satu guru pembina mendorong peserta didik untuk menghafalkan gerakan senam tersebut agar nanti dapat diterapkan bersama pada saat pelaksanaan kegiatan senam rutin yang biasanya dilaksanakan setiap hari Sabtu pagi.