SPENLIM Kota Bima Mengucapkan Selamat HARDIKNAS 2023
Hari Pendidikan Nasional diperingati setiap tanggal 2 Mei. Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) merupakan peringatan nasional saban tahun di Indonesia sejak ditetapkan Presiden Sukarno melalui Surat Keputusan Presiden RI No. 305 tahun 1959 pada 28 November 1959 silam.
Pemilihan tanggal Hardiknas diambil dari waktu kelahiran Ki Hajar Dewantara, Bapak Pendidikan Nasional pada 2 Mei 1889. Pria memiliki nama kecil Raden Mas Soewardi Soeryaningrat tersebut merupakan pangeran Kadipaten Pakualaman Yogyakarta, kerajaan pecahan Wangsa Mataram di samping Kasunanan Surakarta, Kasultanan Yogyakarta, dan Kadipaten Mangkunegaran.
Momentum 2 Mei merupakan hari yang tepat untuk merefleksikan Pendidikan Nasional di Era Implementasi Kurikulum Merdeka dengan tema *Bergerak Bersama Semarakan Merdeka Belajar* .
Spenlim Kota Bima dengan motto "Gelora Cinta" mengucapkan *Selamat Hardiknas 2 Mei 2023* semoga Pendidikan di SMPN 5 Kota Bima lebih maju lagi kata bapak Kepsek Abdi, S.Pd. (AS).