Kombel 5 Gelora Gelar In-House Training Pengelolaan Kinerja Guru 2025

Kota Bima—Kombel 5 Gelora kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan profesionalisme guru dengan mengadakan In-House Training (IHT) bertajuk Pengelolaan Kinerja Guru 2025. Kegiatan ini berlangsung di Aula Paruga Parenta, Rabu, 15 Januari 2025, dan dimulai pukul 10.00 hingga 12.00 WITA.
Hadir dalam acara ini Pengawas Pembina SMPN 5 Kota Bima, Bapak Suaedy, S.Pd., yang memberikan arahan sekaligus membuka acara secara resmi. Sebagai narasumber utama, hadir Bapak Baharudin, SE., M.Pd., guru dari SMPN 11 Kota Bima yang dikenal sebagai salah satu narasumber unggulan Kota Bima, serta Ibu Nur Istiqamah, M.Pd., Wakil Ketua Kombel 5 Gelora yang berpengalaman di bidang pengelolaan kinerja guru.
Kegiatan ini dipandu oleh Ibu Nurul Iman, S.Pd., seorang Guru Penggerak Angkatan 11 yang juga Sekretaris Kombel 5 Gelora.
Pelatihan ini diikuti dengan antusias oleh seluruh guru SMPN 5 Kota Bima (Spenlim). Salah satu agenda penting dalam IHT ini adalah praktik langsung pengisian Penilaian Kinerja Guru (PKG) melalui aplikasi Platform Merdeka Mengajar (PMM). Dengan bimbingan narasumber, para peserta belajar bagaimana mengelola kinerja mereka secara efektif dan sesuai dengan regulasi terbaru.
Kegiatan ini bertujuan mendukung peningkatan mutu pendidikan nasional melalui pengelolaan kinerja guru Aparatur Sipil Negara (ASN). Pelatihan ini mengacu pada Surat Edaran Bersama Kepala BKN dan Mendikbudristek Nomor 17 Tahun 2023 dan Nomor 7 Tahun 2023, yang mengatur tata kelola kinerja ASN dalam lingkup pendidikan.
Dalam sambutannya, Bapak Suaedy, S.Pd., menekankan pentingnya pelatihan ini untuk meningkatkan akuntabilitas dan kualitas kinerja guru di SMPN 5 Kota Bima. “Pengelolaan kinerja guru harus bermakna, berkualitas, dan mudah diimplementasikan. Guru yang berkinerja baik akan menciptakan dampak positif bagi siswa dan sekolah,” ujarnya.
Seluruh peserta mengikuti kegiatan ini dengan serius. Mereka mengapresiasi materi yang disampaikan oleh narasumber yang berkompeten dan relevan dengan kebutuhan guru masa kini. “Kami merasa terbantu dengan pelatihan ini, terutama dalam memahami aplikasi PMM untuk pengelolaan kinerja. Harapannya, kami bisa menerapkan ilmu ini secara maksimal di sekolah,” ungkap salah satu peserta.
Kegiatan ini menjadi langkah nyata Kombel 5 Gelora dalam mendukung peningkatan kompetensi guru di SMPN 5 Kota Bima. Dengan adanya pelatihan seperti ini, diharapkan pengelolaan kinerja guru ASN menjadi lebih terarah dan berdampak pada kemajuan pendidikan di Kota Bima dan Indonesia pada umumnya.
(eL)