IHT Kombel 5 Gelora: Langkah Nyata Tingkatkan Kinerja Guru

Kota Bima—Kombel 5 Gelora menggelar In-House Training (IHT) Pengelolaan Kinerja Guru 2025 di Aula Paruga Parenta, Rabu (15/1). Kegiatan yang diikuti oleh seluruh guru SMPN 5 Kota Bima ini bertujuan memberikan pemahaman mendalam tentang pengelolaan kinerja berbasis aplikasi Platform Merdeka Mengajar (PMM).

Dua narasumber andal, Bapak Baharudin, SE., M.Pd., dari SMPN 11 Kota Bima, dan Ibu Nur Istiqamah, M.Pd., Wakil Ketua Kombel 5 Gelora, membagikan ilmu dan pengalaman mereka. Para peserta tak hanya menerima materi, tetapi juga langsung mempraktikkan pengisian Penilaian Kinerja Guru (PKG) di aplikasi PMM. “Pelatihan ini sangat membantu kami memahami pengelolaan kinerja dengan cara yang lebih sistematis dan modern,” ungkap salah satu guru.

Dengan arahan dari Pengawas Pembina, Bapak Suaedy, S.Pd., kegiatan ini berjalan lancar dan penuh antusiasme. Melalui IHT ini, Kombel 5 Gelora menunjukkan komitmennya dalam mendukung transformasi digital dan meningkatkan profesionalisme guru, sejalan dengan regulasi terbaru untuk pengelolaan kinerja ASN.


(Timed Spenlim)