Peserta Didik Nikmati Kegiatan Imtaq Perdana di Mushola Babul Ilmi

Kota Bima—Peserta didik SMPN 5 Kota Bima menyambut dengan antusias kegiatan Imtaq perdana yang berlangsung di Mushola Babul Ilmi, Jumat (17/1). Mushola yang baru selesai 70 persen pembangunannya ini memberikan kenyamanan tersendiri bagi para siswa untuk mengikuti kegiatan keagamaan di lingkungan sekolah.
“Rasanya lebih khusyuk dan nyaman saat Imtaq di mushola ini. Tempatnya bersih dan suasananya mendukung,” ujar Aril, salah satu siswa kelas IX. Kegiatan diawali dengan pembacaan ayat-ayat suci Al-Qur’an yang diikuti dengan tausiyah singkat dari Guru Pendidikan Agama Islam (PAI). Kehadiran Kepala Sekolah, Wakasek Kurikulum, dan Wakasek Kesiswaan dalam kegiatan ini menambah semangat para peserta didik.
Mushola Babul Ilmi kini menjadi pusat kegiatan spiritual di SMPN 5 Kota Bima. Peserta didik berharap kegiatan Imtaq di mushola ini dapat terus rutin dilaksanakan. “Kami merasa lebih tenang belajar setelah kegiatan Imtaq. Mushola ini adalah tempat yang membuat kami lebih fokus mendekatkan diri kepada Allah,” ungkap seorang siswa lainnya.
(TW)