Kegiatan Imtaq Perdana di Mushola Babul Ilmi: Kepsek Tekankan Pentingnya Menjaga Kebersihan

Kegiatan Imtaq perdana di Mushola Babul Ilmi SMPN 5 Kota Bima pada Jumat (17/1) berlangsung khidmat dan meninggalkan kesan mendalam bagi peserta didik. Mushola yang baru rampung 70 persen ini telah memberikan suasana yang nyaman untuk pelaksanaan kegiatan keagamaan, diikuti oleh seluruh siswa dan tenaga pendidik.

Dipimpin langsung oleh Kepala Sekolah, Bapak Abdi, S.Pd., kegiatan ini diawali dengan doa bersama, pembacaan Al-Qur’an, dan tausiyah singkat yang dibawakan oleh Guru Pendidikan Agama Islam (PAI). Dalam sambutannya, Bapak Abdi menekankan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan sekolah, terutama Mushola Babul Ilmi. “Mushola ini adalah tempat yang sangat penting untuk pembentukan karakter spiritual kita semua. Mari kita rawat bersama kebersihan dan keindahannya agar selalu nyaman digunakan,” pesannya.

Peserta didik merasa senang dan termotivasi dengan fasilitas mushola tersebut. “Mushola ini membuat kami lebih semangat mengikuti Imtaq. Kami berkomitmen untuk menjaga kebersihannya karena ini juga tanggung jawab kami,” ujar salah seorang siswa. Kegiatan Imtaq ini diharapkan dapat rutin dilaksanakan untuk terus menanamkan nilai-nilai keimanan dan ketakwaan di lingkungan sekolah.


(TM)