Kepala SMPN 5 Kota Bima: Mushola Babul Ilmi Siap Digunakan untuk Sholat Dzuhur Berjamaah

Kota Bima, Spenlim_

Kepala SMPN 5 Kota Bima, Bapak Abdi, S.Pd., mengumumkan bahwa mulai besok, seluruh warga sekolah dapat melaksanakan sholat Dzuhur berjamaah di Mushola Babul Ilmi. Hal tersebut disampaikan usai kegiatan Imtaq perdana yang digelar di mushola tersebut pada Jumat, 17 Januari 2025.

“Mushola Babul Ilmi kini siap digunakan untuk sholat berjamaah. Mulai besok, kita semua, baik siswa, guru, maupun tenaga kependidikan, dapat melaksanakan sholat Dzuhur bersama di sini,” ujar Bapak Abdi. Ia juga mengajak seluruh warga sekolah untuk menjadikan mushola sebagai pusat kegiatan spiritual dan terus menjaga kebersihannya.

Peserta didik menyambut baik pengumuman ini, mengaku senang memiliki tempat ibadah yang nyaman dan mudah diakses. “Kami senang bisa melaksanakan sholat Dzuhur berjamaah di mushola sekolah. Ini juga menjadi kesempatan kami untuk lebih mendisiplinkan diri,” kata M.Aprial Diinsyah, salah seorang siswa kelas XI. Mushola Babul Ilmi diharapkan dapat menjadi sarana untuk membangun karakter religius warga sekolah SMPN 5 Kota Bima.