SPENLIM Juara 2 di Final Lomba Baca Puisi Tingkat SMP/MTs Se-kota Bima
Lomba baca puisi tingkat SMP/MTs se-Kota Bima yang diselenggarakan oleh Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah memasuki babak final, Jum'at (2/6/2023).
Lomba yang dilaksanakan di Lantai 3 Perpustakaan Kota Bima ini secara Resmi dibuka oleh Kadis perpustakaan Bapak Drs. Ahmad Fathoni . Dalam sambutannya beliau menyampaikan, kemarin lombanya dilaksanakan secara online dan diikuti oleh sebanyak 18 orang peserta sedangkan hari ini dilaksanakan secara offline dan diikuti oleh 6 peserta terbaik.
"Membaca puisi adalah menyampaikan misi, maksudnya seorang pembaca memiliki tugas untuk membuat para pendengarnya ikut terhanyut masuk ke dalam alur puisi yang dibacakan, jika pembaca sudah mempu demikian maka itu dinamakan pembaca telah berhasil menjiwai sebuah puisi," kata beliau.
Beliau menutup sambutannya dengan menyampaikan, ini bukan hanya tentang menjadi juara tetapi anak-anak sudah menjadi juara bagi diri sendiri, bisa tampil percaya diri itu adalah modal hidup bagi anak-anak untuk ke depannya.
Para peserta masing-masing membacakan 2 puisi, 1 puisi wajib dan 1 puisi pilihan dengan penilaian dari 3 orang dewan juri berpengalaman yaitu Bapak Elkacen Haryobi, Bapak Usman D gangga dan Bapak Bukhari.
Pada akhir lomba, Bapak Elkacen membawakan salah satu puisi karyanya yang berjudul "Tertawa" dan mengajak penonton membaca bersama puisi yang berjudul "Yang Mewakili".
Berikut daftar pemenang juara lomba membaca puisi tingkat SMP/MTs se-Kota Bima :
1. SMPN 2
2.SMPN 5
3. SMPN 4
4. MTs 1
5. SMPN 1
6. SMPN 2
(EN).