SPENLIM Gelora Bawa Pulang Tiga Piala Pada Puncak Event Mbojo Literation Festival 2023

Kota Bima,Spenlim_
Mbojo Literation Festival merupakan salah satu event yang masuk dalam Calendar of Event Kota Bima Tahun 2023 yang menjadi ajang bagi siswa untuk menuangkan gagasan dan unjuk karya. Kegiatan Puncak festival ini dihadiri oleh Wali Kota Bima H. Muhammad Lutfi, SE, Rabu (14/6/2023), dihadiri juga oleh Kepala Perpustakaan Nasional Republik Indonesia melalui Deputi Pustakawan Ahli Utama Drs. Deni Kurniadi, M.Hum, didampingi oleh Kepala BPMP NTB, Drs. H. Muh Irfan, MM, Kadis Perpustakaan dan Arsip Daerah Kobi, dan sejumlah pejabat lainnya.
Wali Kota dalam sambutannya mengharapkan adanya impact positif setelah event Literasi tersebut, yaitu akan melahirkan generasi yang cerdas dan berbudaya. “Harapan kita bukan hanya berhenti kepada penyelenggaraan kegiatan literasi ini, tapi bagaimana setelah dilakukan evaluasi maka output, outcome, impactnya harus kelihatan, kelihatannya nanti akan muncul generasi-generasi yang cerdas, generasi-generasi yang berbudaya yang itu timbul di sekolah-sekolah kita yang ada di Kota Bima tercinta ini,” tuturnya.
Event tersebut berpusat di Halaman Kantor Perpustakaan dan Arsip Daerah Kota Bima yang dirangkai dengan kegiatan lainnya seperti Bazaar Buku dan produk lokal, kegiatan lomba mewarnai untuk tingkat PAUD, TK, SD, penampilan musik, penampilan dari siswa-siswi juara lomba membaca puisi serta bercerita Mbojo dan penyerahan sertifikat kepada siswa yang berprestasi.
SMPN 5 Kota Bima Gelora menjadi salah satu sekolah yang hadir dalam kegiatan tersebut karena mendapat juara pada tiga mata lomba yaitu :
1. Juara 2 Lomba Membaca Puisi Tingkat SMP
2. Juara 2 Lomba Tapa Gala Regu Putri Tingkat SMP
3. Juara 3 Lomba Tapa Gala Regu Putra Tingkat SMP
Dengan demikian, SPENLIM membawa pulang sebanyak 3 piala pada puncak event Mbojo Literation Festival.
Selamat kepada siswa-siswi SPENLIM yang sudah mengharumkan nama sekolah di tingkat Kota Bima, semoga ke depannya semakin "Gelora" dalam berprestasi. (EN)