Latihan Pertama Ekstrakulikuler Pramuka SMPN 5 Kota Bima Tahun Ajaran 2023/2024 Berlangsung Menarik

Kota Bima, Spenlim_

Praja Muda Karana (Pramuka) merupakan salah satu kegiatan ekstrakurikuler yang bertujuan untuk membina peserta didik sebagai generasi penerus bangsa supaya memiliki karakter kuat serta memiliki jiwa kepemimpinan. Nurmulyanis, S.Pd, Pembina Pramuka SMPN 5 Kota Bima mengungkapkan beberapa manfaat dari kegiatan Pramuka. "Kegiatan ini dapat meningkatkan rasa percaya diri, menumbuhkan rasa tanggung jawab dan disiplin, serta peserta didik juga bisa belajar tentang keterampilan hidup dan kepemimpinan," ujarnya.

Di sekolah Gelora, Pramuka menjadi salah satu kegiatan ekstrakurikuler yang banyak diminati oleh peserta didik karena kegiatannya menarik bagi anak muda. "Kegiatan Pramuka melakukan sesi latihan setiap akhir pekan yaitu hari Jum'at, dan latihan hari ini adalah yang pertama untuk tahun ajaran baru," jelasnya di sela-sela latihan, Jum'at (29/7/2023) di lapangan sekolah..

Ia menambahkan, anak-anak yang mengikuti kegiatan ekstrakurikuler Pramuka juga dapat menyehatkan mental maupun fisik serta mengembangkan kemampuan bersosialisasi. "Hampir semua kegiatan pramuka dilakukan secara berkelompok, sehingga peserta didik harus mampu bekerja sama dan menghargai perbedaan pendapat," ujar Nurmulyanis.

Latihan pada Minggu terakhir di bulan Juli ini, kata Nurmulyanis, peserta didik didampingi oleh tiga orang guru pembina yaitu St. Masy'ah, S.Pd.Mat, Al Furkan, S.Pd dan ia sendiri. Peserta didik belajar tentang tali temali. "Tali Temali adalah salah satu seni menyambung tali dengan menggunakan simpul-simpul sehingga membentuk suatu alat atau benda lain yang bermanfaat, misalnya adalah tandu, tiang bendera, dan masih banyak lagi," tambah Nurmulyanis.

Menurutnya, latihan pramuka banyak sekali mengajarkan keterampilan-keterampilan, baik itu dalam tali-temali maupun keterampilan dalam baris-berbaris dan banyak lagi yang lainnya. Ia berharap kepada seluruh peserta didik agar selalu mengikuti setiap kegiatan pramuka ini, karena dengan mengikuti kegiatan ini mereka dapat mengasah serta menunjukkan keterampilannya. ”Semoga dengan mengikuti latihan pramuka, peserta didik dapat menyalurkan minat dan bakatnya,” harapnya.

Latihan hari ini, lanjutnya, berjalan dengan lancar dan menarik. Peserta didik antusias belajar tentang tali temali.(EN)