Pengawas Pembina SMPN 5 Kota Bima Mendampingi Jalannya Proses Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS Masa Bakti Tahun 2023/2024

Kita Bima, Spenlim_

Pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS masa bakti tahun 2023/2024 di SMPN 5 Kota Bima telah dilaksanakan dengan baik dimana pasangan nomor urut dua atas nama M. Aditya dan Fara Tasya menjadi pasangan terpilih untuk memimpin Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) selama satu tahun ke depan.

Proses pemilihan tersebut dihadiri oleh Pengawas Pembina SMPN 5 Kota Bima, Bahnan, S.Pd., dalam sambutannya ia menyatakan bahwa kegiatan seperti ini sangat bermakna bagi seluruh warga sekolah khususnya peserta didik. Ia mengatakan, peserta didik lewat pemilihan ketua OSIS, mereka belajar tentang demokrasi. "Anak-anak sekalian, hari ini kalian diberi kepercayaan untuk melakukan pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS, pilihlah calon yang amanah dan bertanggung jawab," ajaknya.

Menurutnya, peserta didik di SMP memang belum sah untuk melakukan demokrasi ditingkatkan RT atau Nasional karena masih dibawah umur namun, lewat kegiatan ini akan memberi mereka pengalaman bagaimana tatacara dalam melakukan pemilihan yang suatu saat nanti akan diterapkan di masyarakat ketika mereka sudah dewasa.

Ia menambahkan, pada pemilihan ketua OSIS, peserta didik masing-masing siswa dapat menyalurkan suaranya dan ikut berpartisipasi secara langsung untuk memilih pemimpinnya dan pasangan manapun yang terpilih nanti harus diterima dengan ikhlas. "Siapapun yang terpilih harus diterima dengan baik meskipun mereka bukan dari calon pasangan yang kita pilih," Ujarnya.

Diakhir sambutannya, Bahnan berpesan agar siapapun yang terpilih sebagai ketua dan wakil ketua OSIS masa bakti tahun 2023/2024 nanti harus bekerja dan berkolaborasi dengan semua pihak dalam memajukan Sekolah Gelora. (EN)