Kepala Sekolah Gelora Ungkap Rasa Bangga atas Prestasi Tim Pramuka SMPN 5

Kota Bima-SMPN 5 Kota Bima GELORA berhasil membawa pulang empat (4) piala dan dua (2) piagam dalam serangkaian kegiatan selama mengikuti perkemahan kepramukaan yang diikuti oleh dua regu dengan jumlah anggota seluruhnya dua puluh (20) orang. Kegiatan kepramukaan tersebut berlangsung di blbumi Perkemahan Sambina'e selama lima (5) hari terhitung sejak tanggal 15 hingga 20 September 2023.

Adapun mata lomba yang berhasil meraih juara antara lain: Halang rintang putra (juara 1); Panahan putri (juara 2), Lomba Cerdas Tangkas Pramuka (LCTP) putra (juara 3); dan Gerak Jalan Regu Putra (juara 4).

Bapak Abdi, S.Pd selaku kepala sekolah menyampaikan rasa terima kasih dan bangganya kepada peserta didik yang telah menunjukkan dedikasi, kedisiplinan, dan semangat juang yang tinggi baik sejak persiapan dan hingga pelaksanaan kemah berakhir. Beliau juga mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada para pembina atas konsistensi latihan dan dukungannya.

"Melalui konsistensi latihan dan dukungan tersebut yang menjadi faktor kunci dalam meraih hasil gemilang ini. Semoga prestasi ini bisa menjadi motivasi bagi peserta didik lainnya untuk terus berprestasi dan mengharumkan nama sekolah GELORA." ungkapnya.