Pelaksanaan Sulingjar di SMPN 5 Kota Bima

SMPN 5 Kota Bima Gelora melaksanakan Survei Lingkungan Belajar (Sulingjar) di ruang Laboratorium Komputer, Senin (25/9/2023) setelah pelaksanaan upacara bendera dan pelantikan pengurus OSIS masa bakti tahun 2023/2024.

Adapun tujuan dari survei ini adalah untuk mengetahui kondisi lingkungan belajar di satuan pendidikan SMPN 5 Kota Bima, yang wajib diisi oleh seluruh kepala sekolah dan guru yang terdaftar pada sistem pendataan Dapodik dan Emis.

Survei lingkungan belajar berarti menggali informasi mengenai kualitas proses pembelajaran dan iklim sekolah yang menunjang pembelajaran, namun pertanyaan akan disesuaikan dengan perspektif respondennya. Dalam proses pengisian, peserta harus melakukan dengan cermat dan teliti agar terhindar dari kekeliruan. Jumlah soal yang perlu dijawab oleh para guru dan kepala sekolah ada sekitar 90an pertanyaan yang berfokus pada iklim belajar dan iklim satuan pendidikan. Termasuk juga daam hal keamanan, kebhinekaan, indeks sosial ekonomi, kualitas pembelajaran, dan pengembangan guru.

Berikut ini prosedur pengisian Survey Lingkungan Belajar :

1. Survei Lingkungan Belajar wajib diisi oleh seluruh Kepala Satuan Pendidikan dan Guru yang terdaftar pada sistem pendataan Dapodik dan Emis

2. Kepala Satuan Pendidikan dan Guru dapat login menggunakan data yang tercetak pada kartu Login Sulingjar (pada kartu login terdapat NPSN dan token)

3. Kartu login didapatkan dari proktor/operator pada satuan pendidikan masing-masing yang ditunjuk untuk mengakses dan mencetak kartu login pada halaman dashboard Sulingjar di https://dashboardslb.kemdikbud.go.id/.

Halaman dashboard Sulingjar dapat diakses proktor/operator satuan pendidikan di https://dashboardslb.kemdikbud.go.id/

4. Waktu pengisian akan aktif sesuai jadwal pelaksanaan Asesmen Nasional di setiap jenjang pendidikan.

5. Jika Anda bertugas di lebih dari satu satuan pendidikan, pastikan Anda mengisi survei lingkungan belajar untuk setiap tempat penugasan

6. Kendala selama proses pengisian dapat disampaikan ke tim helpdesk Asesmen Nasional melalui proktor/operator satuan pendidikan.