Gelora Siswa SPENLIM Ikut Pawai Sambut Ramadhan 1444H
Kota Bima - Selasa (21/03), sejak pagi-pagi sekali puluhan
siswa SMPN 5 Kota Bima sudah berbaris di halaman sekolah tidak sabar untuk
mengikuti kegiatan pawai ta'aruf dalam rangka menyambut datangnya bulan suci
Ramadhan 1444 Hijriah. Tujuan Pawai ta’aruf
Ramadhan ini adalah sebagai sarana silaturahmi antar sesama dan untuk
memotivasi masyarakat agar lebih banyak
bersyukur dan bersabar menghadapi berbagai permasalahan dan perubahan yang
terjadi saat ini dan yang akan datang. Karena bulan Suci Ramadhan mempunyai
arti tersendiri karena dibulan ini penuh dengan rahmat, maghfiroh dan ampunan
dari Allah SWT.
"kegiatan semacam ini perlu dilakukan untuk menjadi
wadah bagi mereka meningkatkan ketaqwaan, menanamkan hal-hal positif pada
mereka," ungkap Wakasek kurikulum.
"Kegiatan pawainya sangat seru dan menyenangkan, kami
bisa bertemu dengan banyak orang terutama masyarakat di sekitar sekolah. Saya
berharap kegiatan seperti ini harus sering dilakukan karena memiliki banyak
manfaat untuk siswa," ujar salah satu siswa SPENLIM dengan perasaan
Gelora. (EN)