Seluruh Warga SMPN 5 Kota Bima Bergotong Royong Bersihkan Lingkungan Sekolah
Kota Bima, 10 November 2023- Seluruh warga SMP Negeri 5 Kota Bima bergotong royong membersihkan lingkungan sekolah pasca pohon mangga tumbang akibat hujan dan angin kencang. Kejadian ini diperkirakan terjadi pada hari Kamis, 9 November 2023, sekitar pukul 15.00 Wita.
Arifin, penjaga sekolah, mengatakan bahwa pohon mangga yang tumbang tersebut berukuran cukup besar dan menimpa pinggir atap sekolah. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.
Setelah pelaksanaan Imtaq Jum'at, seluruh warga sekolah dengan berpakaian olahraga, mulai dari guru, tenaga kependidikan, hingga siswa, bahu membahu membersihkan lingkungan sekolah. Mereka bekerja keras untuk membersihkan puing-puing pohon mangga yang tumbang, serta membersihkan halaman sekolah dari sampah dan ranting-ranting yang berserakan.
Kepala SMP Negeri 5 Kota Bima, mengapresiasi semangat gotong royong yang ditunjukkan oleh seluruh warga sekolah. Beliau berharap, kegiatan ini dapat menjadi contoh bagi masyarakat luas untuk menjaga kebersihan lingkungan.
"Kegiatan ini merupakan wujud dari kepedulian kita terhadap lingkungan sekolah. Kita harus saling bahu membahu untuk menjaga kebersihan lingkungan agar tetap nyaman dan sehat," ujarnya.
Kepsek berharap kejadian seperti ini tidak terulang lagi karena bisa membahayakan keadaan sekolah bahkan bisa menimpa siswa-siswi atau masyarakat sekitar yang lewat di sekitar lingkungan sekolah.