Petugas Upacara SMPN 5 Kota Bima Sukses Jalankan Tugas dengan Baik
Wakasek Kesiswaan, Abbas, S.Pd., memberikan apresiasi tinggi kepada seluruh petugas upacara. "Upacara ini berlangsung dengan tertib dan lancar berkat kerja keras kalian semua. Ini adalah bukti bahwa kalian mampu menjalankan tugas dengan baik jika didasari dengan disiplin dan tanggung jawab," ujar Abbas dalam sambutannya.
Salah satu petugas upacara, Rara, siswi kelas VIII, mengungkapkan rasa bangganya setelah berhasil menjalankan tugas sebagai pembawa acara. "Awalnya saya merasa gugup, tapi dengan latihan dan dukungan dari teman-teman, saya bisa melakukannya dengan baik. Pengalaman ini membuat saya lebih percaya diri," ujarnya.
Petugas pengibar bendera, Nadia, siswa kelas VIII, juga berbagi pengalamannya. "Ini adalah tugas yang cukup berat, tetapi saya merasa senang bisa berkontribusi dalam upacara. Saya belajar banyak tentang disiplin dan tanggung jawab," kata Nadia.