Kepala Sekolah Dukung Kegiatan Kalisu sebagai Upaya Meningkatkan Literasi Siswa
Kepala Sekolah SMPN 5 Kota Bima, Abdi, S.Pd., menyampaikan dukungannya terhadap kegiatan Kamis Literasi Siswa Unggul (Kalisu) yang sudah berjalan dengan baik. Dalam kegiatannya pada Kamis (24/10), Abdi, S.Pd., berkeliling memantau siswa yang sedang membaca di halaman dan di depan kelas. Ia menyampaikan bahwa program ini diadakan sebagai upaya untuk membangun budaya literasi di kalangan siswa sejak dini.
“Kalisu adalah program penting yang kami harapkan bisa menginspirasi siswa untuk mencintai buku dan menjadikannya bagian dari keseharian. Semakin sering mereka membaca, semakin luas wawasan mereka, dan ini tentu akan mendukung prestasi akademik,” ungkap Abdi. Ia berharap kegiatan ini dapat menjadi rutinitas yang terus dijalankan, tidak hanya di lingkungan sekolah tetapi juga di rumah.